28 February 2011

Eloknya Gili Nanggu, Lombok


Hmm akhirnya kesampean juga mengunjungi salah satu Gili di Lombok, yaitu Gili Nanggu. Gili ini berada di sebelah barat-selatan Pulau Lombok, dekat dengan Pelabuhan Lembar. Ane berangkat bersama ke lima temen ane naek mobil dari mataram dengan menempuh jalur Mataram-Gerung-Sekotong. Berdasarkan speedometer mobil, kami menempuh jarak 50an kilometer dengan jalan yang berliku liku, sempit namun lumayan bagus, tidak banyak lubang lubang jalan.


Sesampainya di lokasi penyeberangan, kami langsung menuju tempat penjualan tiket, tarif menyeberang dua ratus ribu rupiah per kapal pulang pergi, okelah kalau begitu. Sebelum menyeberang kami menyewa alat snorkling dulu karena di gili tidak ada penyewaan, dan memang kalau ke Gili Nanggu tidak snorkling, tidak afdol rasanya. Dengan proses tawar menawar yang cukup sengit, akhirnya kami dapatkan tarif Rp 25.000,00 per orang, sudah komplit itu ada sepatu katak, baju pelampung, dan kacamata renang+alat bantu pernapasan. Selain itu kami juga beli roti yang di tempatkan di sebuah botol air mineral 600 ml dengan ujung tutupnya dilubangi. Ini digunakan pada saat snorkling guna menarik perhatian ikan agar mendekat, karena makan roti roti yang keluar lewat lubang di ujung. Dalam pikiran ane, kreatif juga ini, baru lihat pertama kali yang seperti ini.







Share:

0 komentar:

Post a Comment

Silakan Meninggalkan Jejak di Kolom Komentar

My Youtube Channel

Blog Archive