17 July 2011

Sisi Lain Gili Trawangan, Lombok

GILI TRAWANGAN. Sebuah lokasi wisata yang sudah mendunia, gaungnya sudah sampai ke dunia internasional. Jika kita mendengar nama "Gili Trawangan", pasti yang terbayang dalam benak kita adalah sederetan bule bule yang sedang berjemur di putihnya pasir pantai dengan busana bikini nya yang menggoda iman. Memang pulau kecil ini dipenuhi oleh bule bule dari berbagai negara di dunia, entah mereka tahu dari mana tentang pulau kecil ini, jauh jauh dari negaranya beratus ratus bahkan beribu ribu kilometer jauhnya, rela datang kesini dengan biaya yang tidak sedikit, hanya sekedar untuk menikmati panasnya matahari di bumi trawangan.

Kombinasi pemandangan yang luar biasa, birunya langit, birunya air laut, putihnya awan, putihnya pasir berpadu dengan indahnya pemandangan manusia manusia berbusana minim yang tanpa rasa malu berjajar telentang menjemur kulitnya di bawah teriknya matahari, dan satu yang unik dari kebiasana bule ini adalah kegiatan menjemur badan mereka diikuti dengan kegiatan membaca buku entah dengan posisi telentang ato tengkurap.

Pulau ini adalah lokasi yang tepat bagi wisatawan lokal yang ingin cuci mata, bukan cuci dengan air, melainkan dengan pemandangan kaum kaum hawa yang super sexy, wajah bule urusan belakangan, yang penting berbikini. Disini dapat dengan mudah membedakan wisatawan lokal dan wisatawan asing dari busananya, kalau bule pakaiannya simple abis. yang laki laki pasti cuma pakai kolor dan bertelanjang dada, yang cewek berbikini ria. Sedang wisatawan lokal pasti busananya ribet abis, maklum takut item, ada yang pake jaket, clana panjang, topi koboi (hasil beli dari pelabuhan bangsal), kaca mata item gede, trus kalo snorkling pasti pakai pelampung warna oranye, haha.















Gimana setelah melihat gambar gambar di atas? Bagi yang belum pernah kesini, pasti langsung ngiler.. hahai. Coba aja travelling ke sini/backpakeran juga bisa. Lokasinya tidak terlalu jauh dari Kota Mataram, bisa nyewa kendaraan atao pake taksi dari mataram menuju Pelabuhan Bangsal di Lombok Utara. dari pelabuhan ini cukup menyeberang sekali dengan kapal motor cukup dengan membayar Rp 10.000,00 saja.
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Silakan Meninggalkan Jejak di Kolom Komentar

My Youtube Channel

Blog Archive