Ini masih lanjutan postingan sebelumnya mengenai Pantai Ela-Ela. Gambar di atas adalah sebuah Pulau Kecil atau orang Lombok biasa menyebut dengan Gili, Gili ini bernama Gili Penyu. Gili ini berada di ujung Tanjung Pantai Ela-Ela, dan dipisahkan oleh perairan dangkal sejauh sekitar 200 meter, kebetulan saat ane dan temen temen ane kesini, perairannya sedang surut, sehingga kami bisa menyeberang.
Gili ini hanya merupakan sebuah bukit kecil penuh semak semak dan tidak berpenghuni, biasanya dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk lokasi memancing. Untuk mendapatkan pemandangan yang bagus, kami harus memanjat ke atas bukit ini, sebenarnya tidak terlalu tinggi sih, akan tetapi karena sedang puasa dan matahari bersinar terik, kami sangat kelelahan saat sampai di atas.
Akan tetapi sara capek dan haus langsung sirna karena pemandangan dari atas Bukit ini sangatlah indah, sejauh mata memandang, lukisan Tuhan terpampang jelas di depan mata. Cobalah lihat foto foto di bawah ini:
Gili ini hanya merupakan sebuah bukit kecil penuh semak semak dan tidak berpenghuni, biasanya dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk lokasi memancing. Untuk mendapatkan pemandangan yang bagus, kami harus memanjat ke atas bukit ini, sebenarnya tidak terlalu tinggi sih, akan tetapi karena sedang puasa dan matahari bersinar terik, kami sangat kelelahan saat sampai di atas.
Akan tetapi sara capek dan haus langsung sirna karena pemandangan dari atas Bukit ini sangatlah indah, sejauh mata memandang, lukisan Tuhan terpampang jelas di depan mata. Cobalah lihat foto foto di bawah ini:
Pantai Ela-Ela:
Sebuah Gili (tidak tahu namanya)
Gili Layar (dihuni bule Ostrali)
Pantai Ela Ela lagi
Lain Lain:
Gili ini terletak di desa Tawun, Kecamatan Sekotong, Lombok Barat. Untuk dapat sampai harus menggunakan kendaraan pribadi/sewaan karena tidak ada angkutan umum yang sampai sini. Rute yang harus ditempuh adalah Mataram - Gerung - Sekotong - Tawun - Sundancer - TKP (berada di sebelah Sundancer Resort)
0 komentar:
Post a Comment
Silakan Meninggalkan Jejak di Kolom Komentar