Sekotong, salah satu daerah di Lombok yang pantainya punya potensi luar biasa untuk dikembangkan, bisa dilihat, dari ujung ke ujung wilayah sekotong, pantainya selalu cantik dan makin hari semakin cantik, diantaranya yang sudah terkenal yaitu Teluk Sepi, Teluk Mekaki, Bangko Bangko, Sundancer, Elak Elak dan beberapa gili seperti Gili Asahan, Rengit, Layar, Nanggu, Sudak dan Kedis, dan yang terakhir ini booming adalah Pantai Nambung di Sekotong bagian selatan.
Namun masih ada satu wilayah di sekotong yang lokasinya lumayan terpencil, akses susah tapi selalu ramai saat Hari Besar Agama Hindu, yaitu di pantainya Pura Sri Bandar Agung, atau yang lebih dikenal dengan Pura Goa Landak.
Saya bilang terpencil karena lokasinya yang ada di ujung sebuah tanjung deket Gili Sudak, dengan akses jalan tanah yang lumayan susah dilalui kendaraan, terutama saat musim penghujan. Ini peta lokasinya :
Tanggal 31 Mei kemaren, saya mengajak dua temen baru saya untuk nikmatin sunset dan hunting foto disana, saya ajak ke tempat terpencil itu karena mereka pengen tempat yang antimainstream, yang belum terkenal.
Saya gak mengira tempat seterpencil itu akan ramai pas hari Sabtu ini, saat melalui jalur rusak menuju TKP, kita berpapasan dengan mobil APV yang penuh penumpang, lah kaget lah saya, jalan susah gini ternyata ada juga wisatawan yang ke sana. Dan saya baru "ngeh" saat sampai di tempat itu, weleh banyak banget mobil yang parkir disana, Taraaaaa, ini hari Sabtu tanggal merah, hari libur Hari Raya Kuningan.... Pantesan ya rameee. Saya kaget karena dulu pas pertama kali kesini super duper sepi (baca di sini)
Ada yang lagi sembahyang di atas, ada yang lagi main air sambil nyari bintang laut, ada yang mancing, ada yang foto foto, ada yang lagi makan bareng, ada yang lagi duduk santai, ada yang lagi tiduran di pantai, ada yang lagi pacaran juga, lengkap gan... di tempat seterpencil ini.
Hingga saatnya senja tiba, mereka masih enggan beranjak dari tempat ini. Dan kepuasan itu ada saat teman yang saya ajak merasa puas puas dan puas...
jangan lupa follow twitter kita @lombokkita untuk all about Lombok
LOMBOK itu INDAH