25 August 2014

Pantai Tebing di Lombok Utara

Pantai pantai di pulau lombok bagian utara memang gak seterkenal pantai pantai di selatan atau timur lombok, padahal akses ke utara lombok lebih bagus lho.

Namun ada satu pantai di lombok utara yang membuat saya tertarik untuk segera menyentuh pasirnya, yaitu Pantai Tebing. Pantai Tebing ini terletak di Dusun Luk Desa Sambik Bangkol Kecamatan Gangga Kabupaten Lombok Utara. tepatnya ada di belakang SMPN 2 Gangga, Lombok Utara.

Saya tahu keberadaan pantai ini pertama kali dari blog, itu udah lama bengeet, tapi beberapa hari yang lalu saya gak sengaja lihat lagi foto pantai itu di Instagram, nah dari situlah saya jadi bernafsu buat kesana, lumayan lah ada spot baru buat fotoan.

Ternyata untuk menemukan pantai ini sangat mudah, kita tinggal cari aja SMPN 2 Gangga, nah jalan masuknya ada setelah kita melewati SMP ini (kalau dari arah Mataram). Jalan masuknya kecil, cuma cukup buat motor, jadi kalau kalian bawa mobil. parkir aja di pinggir jalan utama, terus lanjut jalan kaki menuju pantai nya, gak jauh kok, palingan cuma 200 meter dr jalan raya.


Ternyata sudah ada tiga orang di lokasi, hohoho awalnya saya kira mereka pemuda pemuda sekitar, tapi ternyata bukan, terlihat dari bawaannya, kamera DSLR dan Handycam, yuph dan benaar tebakan saya, mereka adalah wartawan dari Sindo TV wilayah Lombok. Ngobrol ngobrol dah kita mengenai pantai ini, mereka ternyata sudah nanya ke Nelayan mengenai nama pantai ini, nah dari info nelayan, namanya Pantai Balihai, kenapa dinamakan balihai? Katanya sih karena di deket sini ada gudang Balihai Beer (*buahahahaha) . Kemudian sebelum mereka lanjut ke lokasi berikutnya, kita diwawancara donk, hohoho katanya sih nanti masuk di Sindo TV dan RCTI, uhuiii kita tunggu saja Admin Berbagifun muncul di TV.

Pas mereka para pewarta berita pergi, datang sepasang kekasih, kalau dilihat dari penampilannya sih bukan orang lokal, tapi heran juga kok bisa sampai sini ya. Daripada penasaran, khan lebih baik nanya tuh. Dan akhirnya ngobrol ngobrol lah kita, woyoo ternyata mereka dari bandung, gak tahu ya lagi honeymoon atau cuma jalan jalan biasa, mereka udah menyusuri pantai selatan lombok dan Gili Trawangan, yang kemudian lanjut kemari, mereka tahu keberadaan pantai tebing ini gara gara lihat di twitter, *upps ternyata keracunan @lombokkita


Hari semakin sore, yang tersisa cuma kita dan beberapa pemancing yang sedari tadi asyik mancing sambil berdiri berendam sekitar 5 meter dari bibir pantai. Dari info para pemancing itu, pantai ini juga bernama Pantai Balihai ternyata, kemudian saya juga bertanya pada tiga orang anak yang lagi jalan menyusuri pantai menuju arah utara, kata mereka sih ini namanya Pantai Luk, karena lokasinya di Dusun Luk. Hohoho, namanya banyak yooo. Oia terus ada lagi ternyata broo, pas saya upload di facebook, ada temen yang bilang itu Pantai Montong Pal, hohoho kalau di peta sih, pantai tebing ini memang berada di sebelah Pantai Montong Pal.

Nah berhubung pantai ini masih lumayan jauh dari Mataram dan kita gak mau gelap gelapan di jalan, akhirnya kita memutuskan meluncur pulang sebelum matahari terbenam :)



Peta Lokasi Pantai Tebing / Balihai / Luk






jangan lupa follow twitter kita @lombokkita untuk all about Lombok
LOMBOK itu INDAH



 

16 comments:

  1. Hasek bakal masuk tipi, jadipenasaran tampang asli nya masuk tipi kece atau pas2an hahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. sudah muncul kemaren sore di Sindo TV . Hohoho

      Delete
  2. aahhh pantai di lombok memang ngangeni.....waktu ke lombok belum sempat ke pantai tebing ini....padahal sudah dekat ya ...karena sempat mampir di balihai........maybe nexttime lah....
    keep happy blogging always,,,salam dari makassar :-)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah... udah mampir di Balihai nya... hohoho Ayo balik lagi ke Lombok om :)

      Delete
  3. Salam kenal bang dari sayaaa.
    Okay. Next destination. :)
    Thanks bang infonya. :)

    ReplyDelete
  4. Kok aneh ya seharusnya Pantai montong pal dulu baru pantai tebing, pantai montong pal masuk dusun lempengen sedangkan pantai tebing masuk dusun luk,. kalau dari arah mataram ke utara dusun lempenge terlebih dahulu kemudian dusun luk, petanya kok aneh

    ReplyDelete
    Replies
    1. petanya sudah berubah, makasih kakak infonya :)

      Delete
  5. uuhh pantai tebing keceh badai mantap abiss mas bro...

    ReplyDelete
    Replies
    1. pantai nya biasa aja, cuma tebingnya yang kece badai

      Delete
  6. Di atas pantai tebing itu, bakalan di bangun hotel lho..

    ReplyDelete
  7. Pantai tebing memang kece,,aku suka..:)

    ReplyDelete
  8. keceh bang mantap seremjugah tapi kalo kelongsoran

    ReplyDelete
  9. On the opposite hand, the European model is split into 37 pockets but with a single zero. That variation positions the European model as a fan favorite since gamers have better profitable alternatives. In addition, every quantity on the wheel has a special color, both black or purple. The Festival Series combines 카지노 사이트 가입쿠폰 the best of poker, casino and sports activities betting – multi functional scene.

    ReplyDelete

Silakan Meninggalkan Jejak di Kolom Komentar