2 July 2017

Mendaki ke Puncak Bukit Lukita Loka

Momen pulang kampung pun tiba, seperti biasa, setelah usai acara halal bihalal dan silaturahmi dengan keluarga keluarga, aku pasti menyempatkan untuk jalan jalan ke tempat wisata di sekitaran Purworejo, mumpung ada hari kosong sebelum balik lagi ke perantauan.

Salah satu lokasi yang menjadi tujuan kita adalah Bukit Lukita Loka.


LOKASI
Bukit Lukita Loka ini berlokasi di dalam area wisata Goa Seplawan, Kec Kaligesing, Kab Purworejo, Jawa Tengah. Untuk menuju ke sini harus menggunakan kendaraan pribadi, karena enggak ada angkutan umum. Jalan nya sudah aspal, meskipun enggak lebar. Baik kendaraan roda 2 maupun 4 bisa sampai parkiran, tapi harap dipastikan dulu kendaraan dalam kondisi prima, karena tanjakan menuju ke Goa Seplawan lumayan curam di beberapa titik. Tiket masuk ke area Goa Seplawan cukup murah, cuma 3 ribu rupiah/orang.

bukit lukita loka purworejo 1

Dari parkiran, wisatawan bisa memilih untuk turun ke Goa nya atau naik ke Gardu Pandang. Nah diantara parkiran dan gardu pandang inilah lokasi pintu gerbang menuju Bukit Lukita Loka. Di pintu gerbang ini ada penjaga lagi, jadi wisatawan yang mau naik harus membayar lagi, petugasnya sih menyebutnya uang kebersihan, sebesa 3 ribu rupiah.

Bukit Lukita Loka ini belum lama dibuka, sekitar menjelang ramadhan 1438 H yang diberdayakan oleh pemuda sekitar, dengan gotong royong membangun gapura/pintu gerbang, jalan menuju ke puncak bukit, dan beberapa spot selfie yang unyu.


Lukita Loka yang berarti Tempat yang Indah ini sebenarnya adalah hutan pinus milik perhutani, dimana pohon pohon pinus ini masih aktif diambil getah nya yang kemudian nantinya dimanfaatkan untuk industri Cat, Lem, Pelapis Ban, Sabun dll. 



Di sepanjang jalur dari Pintu Gerbang menuju puncak bukit, banyak terdapat tulisan tulisan romantis nan Galau khas anak ABG, heuheuheu. Seperti "Cintaku Bersemi Disini", "Kau Tercipta Untukku", "Aku yang Tersakiti","Temani Aku Berjuang" dan masih banyak lagi. Nah sedangkan di puncak bukit terdapat spot selfie, dengan view hijau perbukitan.

Share:

10 comments:

  1. Kapan2 coba mampir ah ;) nice share

    ReplyDelete
  2. Dulu sering lewat Purworejo, tp blum sempat mampir di tempat wisatanya.. :(

    ReplyDelete
  3. Huahahahha mudik Purworejo mas.
    Sudah mulai musim durian belum ya di Kaligesing? :-D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mudik setahun sekali nih, heuheuheu. Belum musim durian

      Delete
  4. Ini recommended buat foto prewed nggak Ir? :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kurang, mendingan ke Kalilo, gak jauh dari sini juga

      Delete
  5. Nah, kalau warganya aktif dan kreatif, pasti bisa menciptakan tempat wisata yang murah meriah tapi layak dikunjungi dan aman. Tinggal disebarluaskan oleh para pengunjung yang peduli. Keren ^_^

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul sekali,
      pengunjung termasuk membantu promosi dengan hobinya share share foto di medsos

      Delete

Silakan Meninggalkan Jejak di Kolom Komentar

My Youtube Channel

Blog Archive