22 August 2018

Ngopi Siang di Hayati Specialty Coffee


Sebagai penggemar kopi, di setiap kota yang aku datangi, aku pasti menyempatkan untuk singgah di salah satu kedai kopi nya, terutama yang hits hits, heuheuheu. Seperti halnya saat jalan jalan ke Jogja beberapa waktu lalu. Aku mampir ke sebuah kedai kopi bernama Hayati Specialty Coffee.

Kedai kopi ini berlokasi di Jalan Demangan Baru No 7 Jogja, enggak jauh dari Lippo Plaza Jogja. Mudah sekali dijangkau, baik menggunakan kendaraan roda 2 maupun 4, kalau aku sih kemarin naik Taksi Online, jadi tinggal masukin tujuan di aplikasi, tinggal duduk, dan sampai deh di lokasi.

Namanya unik ya "Hayati", mirip mirip nama orang gitu, heuheuheu, eh tapi nama sederhana ini mempunyai makna yang dalam lho, hayati ini khan artinya "hidup", nah bagi pemiliknya di dalam kopi itu selalu ada kehidupan.



Dari depan sih, kelihatannya kedai kopi ini kecil, cuma menempati satu los ruko, tapi ternyata setelah masuk, enggak sesempit yang kita kira, karena masih terdapat ruangan luas di bagian belakang (outdoor) yang dikhususkan untuk para ahli hisap (smoking room).

Desain interiornya sederhana, namun cantik dan instagramable, dengan dominasi warna monochrome, pantesan aja pas kesini banyak yang lagi foto foto, bahkan ada yang lagi foto produk, yaitu tas tas dan aksesoris lain. Tempat yang nyaman dan wifi kenceng gini, memang cocok untuk ngopi ngopi sambil meeting, atau ngerjain tugas. Kalau kata beken nya sih jadi semacam coworking space cafe gitu deh.


MENU
Sebagai sebuah kedai kopi, tentu saja menu utamanya kopi donk ya, tapi enggak cuma kopi item semacam espresso dan americano ya, ada juga cappucino, picollo, latte, dan es kopi. Buat yang gak suka kopi tapi suka nongkrong, ada kok minuman dengan bahan dasar teh, coklat maupun es blended. Nah untuk menu beratnya ada pasta, nasi goreng, bakmi goreng dan ricebowl. Selain itu juga ada menu ringan seperti churros atau kentang goreng.






Karena buka nya lumayan pagi, yaitu jam 8, Hayati Coffee juga menyediakan menu sarapan / breakfast yaitu variasi toast yang bisa menghangatkan pagi Kalian. Untuk masalah harga sih engak perlu khawatir karena menu di sini harganya enggak terlalu mahal kok alias ramah di kantong, apalagi kalau cuma pesen kopi doang, heuheuheu.

Foto foto di atas adalah menu menu yang kita pesan, overall semuanya enak. Bakmi gorengnya meski kelihatan sedikit, ternyata makan seporsi aja langsung kenyang abiss, untuk kopinya aku pesen kopi ethiopia dengan diproses V60. Si baby K juga ikut nongkrong donk ya, dan dia kupesenin churros buat cemil cemil, pas aku icip sih, lumayan enak ya, cuman bentuknya yang buntek gitu bikin bagian dalamnya agak kurang mateng, biasanya khan churros bentuknya kecil panjang gitu.

***

Peta Lokasi Hayati Specialty Coffee, Jogja

.

Share:

4 comments:

  1. Filosofi dari nama "hayati" bagus dan cocok banget buat dipakai ke kedai kopi ini...
    Range harga paling murah, berapa mas? *tetep, nyarinya harga termurah* heuheuheu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huehuehu,
      kopi, range harga 18 ribu - 30 ribu

      Delete
  2. Ini kedai dekat banget dari kosanku mas. Ke sini beberapa kali dan jalan kaki. Entah sampai sekarang belum kepikiran nulis kedai kopi ini :-)

    ReplyDelete
    Replies
    1. oalah cedak toh, uenake kos cedak warung kopi

      Delete

Silakan Meninggalkan Jejak di Kolom Komentar

My Youtube Channel

Blog Archive