1 April 2019

Bendungan Tilong : Hasil Kerjasama Indonesia Jepang


Habis belanja dan nemenin si kecil main di Transmart, kita berhenti sejenak di tengah perjalanan pulang ke rumah. Rasanya masih ragu dan nanggung, sore gini mau langsung pulang, padahal cuaca lagi cerah cerahnya lho. Nah di pemberhentian itu, aku nyari nyari di mbah gugel, tempat apa sih di sekitar Kupang yang bisa didatangi sore sore gini, yang jelas pokoknya bukan tempat makan, karena kita baru aja makan di Solaria Transmart Kupang.

Hingga akhirnya aku inget ada sebuah bendungan yang gak terlalu jauh dari pusat kota kupang, yuhuuu namanya Bendungan Tilong (ati dicolong). Lokasi tepatnya? Monggo silakan lihat di peta ini :


FYI : Pembangunan Bendungan Tilong dilaksanakan tahun 1998, selesai pada tahun 2001, lokasinya di Desa Oel Nasi, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang. Luas areal irigasi yang dialiri oleh Bendungan Tilong seluas 1.484 ha yang terdiri dari areal eksisting sebesar 540 ha dan areal pengembangan sebesar 9393 ha, dan untuk melayani kebutuhan air baku untuk air bersih Kota Kupang dan sekitarnya sebesar 150 liter per detik dan penduduk sekitar bendungan 2,50 liter/detik. 

Tipe Bendungan Tilong adalah urugan batu dengan inti tanah ditengah dengan elevasi minimum + 105,20 m, elevasi mercu minimum + 106,00 m, dan volume timbunan 422.000 m3. Pelaksana pembangunan Bendungan Tilong oleh PT. Waskita Karya dan pembangunan jaringan irigasi oleh PT. Hutama Karya. 

Bendungan Tilong merupakan infrastruktur sumber daya air yang dibangun oleh Direktorat Jenderal SDA melalui Balai Wilayah Sungai (BWS) Nusa Tenggara II dan salah satu upaya untuk menampung air hujan ketika curah hujan di NTT tinggi dan aliran permukaan Sungai Tilong sebagai sumber air utama untuk suplesi dan dimanfaatkan sesuai dengan kebutuhannya. 

Untuk pembangunan jaringan air baku Tilong dan jaringan irigasi Tilong pelakanaan pembangunannya dimulai pada tahun 1999 dan selesai ditahun 2001. 

Jarak bendungan ini dari kota kupang sebenernya enggak terlalu jauh ya, tapi jalan menuju kesana nya itu lho, sebagian besar rusak. Kerusakan ini mulai terjadi setelah kita keluar dari Jalan Timor Raya menuju desa oelnasi. Jalan tanah berbatu berlubang sana sini menyambut kita dengan hangatm haha. Habis jalan tanah ini, jalanan berubah menjadi aspal berlubang, tapi dalam kondisi menanjak, awiiii, penuh perjuangan, apalagi kalau ada kendaraan roda 4 dari depan, hmmmm harus gantian lewat dah, salah satu harus mengalah. Saat menjumpai jalan aspal mulus, huaaah rasanya tuh kaya dapat bonus gitu. Bahagiaa.... Yang aku takutkan sih satu, ban bocor, maklum ini ban nya sudah pada mulai mulus. '


Alhamdulilah kita bisa selamat sampai lokasi bendungan, ada gerbang besar bertuliskan Bandungan Tilong, dan kemudian ada portal yang udah dalam kondisi terbuka, awalnya kita ragu masuk karena ada tulisan "Selain Kendaraan Petugas Dilarang Masuk". Tapi kulihat di spion ada beberapa kendaraan yang mau masuk juga, ya sudah kita nekat masuk aja, haha

Sebelum benar benar sampai di bendungan nya, aku berhenti dulu, menepikan kendaraan untuk sekedar mengambil foto, karena view di sini bagusss, ijoooo . Untungnya lagi musim penghujan ya, coba musim kemarau, pasti coklat nih view nya



Ternyata di bandungannya rame banget, isinya anak anak muda yang lagi nongkrong sore dengan membawa motor motor kesayangannya, sesekali di antara mereka ada yang memacu kendaraannya dengan kecepatan penuh di atas bendungan, ada pula yang jumping jumping, hmmm ternyata jalanan aspal mulus di atas bendungan ini dijadikan arena memacu adrenalin bagi anak anak muda sekitar sini. Harap maklum cuma di sini ada aspal mulus lurus dan lebar, heuheuheu

Sedangkan di bagian bawah terlihat beberapa lelaki paruh baya yang sedang asyik memancing. Aku pun menelusuri dari ujung ke ujung bendungan mencari spot menarik untuk foto foto. Ahh sore ini cuaca cerah sekali. bagus buat foto, cuman agak kesorean nih, matahari udah terlanjur tertutup bukit.

Di arah paling ujung bendungan aku melihat sebuah bangunan tugu yang disitu terdapat gambar bendera Indonesia dan Bendera Jepang, sedangkan di bawah nya terdapat tulisan yang menginformasikan bahwa Bendungan ini diresmikan tanggal 19 Mei 2002 oleh Presiden Megawati. Nah sedangkan di balik bangunan ini ada lambang Waskita dan Nippon Koei.



Info di bangunan ini sekaligus melengkapi informasi yang aku baca di http://sda.pu.go.id (yang kutipannya tertulis di atas) Hmmm kenapa ya di website itu tadi tidak dituliskan tanggal peresmian dan tidak disinggung pula mengenai keterlibatan Jepang dalam pembangunan Bendungan ini ya. Kebetulan saat itu terdapat dua bapak bapak yang sedang nongkrong di dekat bangunan ini, aku pun bertanya mengenai keberadaan bendera jepang di sini, bapak itu menjawab bahwa bendungan ini dibangun dengan kerjasama Indonesia Jepang, tapi mengenai bentuk kerjasamanya seperti apa, beliau kurang tahu.


Masih menurut info dari bapak tadi, bendungan ini adalah bendungan tadah hujan, jadi menampung air hujan dan mengalirkan/mendistribusikan ke warga sekitar melalui jalur irigasi yang sudah dibuat. Namun Untuk saat ini, debit air bisa dibilang sedikit/kurang. "Biasanya sih sampai situ Bang airnya" kata dia sambil nunjuk bekas ketinggian air  di dinding bendungan.


8 comments:

  1. Aku pernah lihat bendungan ini dari udara pas mau transit di Kupang. Kalau dari atas kelihatan sih, kanan kirinya masih hijau gitu. Mungkin karena belum banyak dihuni penduduk.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya kalau naik pesawat, pasti kelihatan
      ijo pasti pas lagi musim penghujan tuh
      kalau pas musim kemarau, coklat deh
      heuheuheu

      Delete
  2. Mirip sperti Bendungan Batujai yaak...hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku malah belum pernah masuk ke bendungan batujai

      Delete
  3. Bendungan seperti ini kalau di kota besar enak buat tujuan sepedaan dan jogging mas.

    ReplyDelete
    Replies
    1. disni buat atraksi motor mas

      tp enggak kufoto , nanti bisa terkenal
      haha

      Delete
  4. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  5. AJO_QQ poker
    kami dari agen poker terpercaya dan terbaik di tahun ini
    Deposit dan Withdraw hanya 15.000 anda sudah dapat bermain
    di sini kami menyediakan 7 permainan dalam 1 aplikasi
    - play aduQ
    - bandar poker
    - play bandarQ
    - capsa sunsun
    - play domino
    - play poker
    - sakong
    di sini tempat nya Player Vs Player ( 100% No Robot) Anda Menang berapapun Kami
    Bayar tanpa Maksimal Withdraw dan Tidak ada batas maksimal
    withdraw dalam 1 hari.Bisa bermain di Android dan IOS,Sistem pembagian Kartu
    menggunakan teknologi yang mutakhir dengan sistem Random
    Permanent (acak) | pin bb : 58cd292c "

    ReplyDelete

Silakan Meninggalkan Jejak di Kolom Komentar