4 April 2022

Nongkrong di Decora Cafe Yang Penuh Dekorasi Unik


Sore itu sebelum kita kembali pulang ke Kebumen, kita mampir ngopi dulu, biar enggak ngantuk pas di jalan, lagipula cuaca juga lagi hujan gerimis, sekalian nunggu reda.

Tempat nongkrong yang aku pilih yaitu Decora Cafe, aku tertarik karena lokasinya yang masih di pusat kota, dan pas kulihat foto fotonya di google maps, bagus bagus. Yaa semoga saja sih enggak rame, apalagi pas malam minggu.


Decora Cafe berlokasi di Jalan Brigjend Katamso 27, Kauman Lama, atau di sebelah barat Pasar Wage Purwokerto, sangat mudah untuk menemukan tempat ini, tinggal cari di google maps langung ketemu. Untuk parkirnya bisa di pinggir jalan raya, tapi jangan di sisi timur (kalau sore hari) karena saat menjelang malam, banyak pedagang yang mendirikan warung disini, semacam warung lalapan tenda gitu. Seperti pengalamanku kemarin, karena sisi barat jalan penuh oleh kendaraan, jadinya aku parkir di sisi timur jalan, eh pas menjelang malam, aku didatangi oleh seseorang, dan memintaku untuk memindahkan kendaraan, padahal udah pewe duduk sambil ngopi.






Cafenya sendiri ada di lantai 2, ada tangga yang harus kita naiki di sebelah toko mainan. Saat sampai atas, aku langsung terkesima, ternyata di lantai ini selain ada cafe, juga ada toko dekorasi rumah gitu, lengkap banget deh, mulai dari kursi, meja, lemari, rak rak, piring, bantal, hiasan dinding, dll. Kalau kalian hobi menata ruangan rumah atau hobi mendekorasi rumah, pasti bakal ngiler kalau masuk sini.


Setelah melihat lihat area penjualan dekorasi ini , aku segera masuk ke ruangan cafe nya. Di bagian dalam cafe ini vibe nya juga sama dengan toko decorasi tadi, cuma dibatasi pintu  dan partisi kaca aja, karena meja kursi dan hiasan yang dipakai di cafe ini bisa dibilang sama dengan barang  barang yang dijual di sebelah, bisa dipastikan sih pemiliknya sama.

Tidak seperti dugaanku, ternyata cafe ini sepi banget di sore malam minggu, hanya ada kita berempat, heuheuheu. Alhamdulilah ya, bisa nongkrong dengan tenang dan nyaman. Kita sih nyaman, tapi mungkin karyawan cafenya yang menjadi tidak nyaman, karena dua anakku ini enggak bisa diem, heuheuheu.



Area makan di cafe ini terdiri dari beberapa ruangan yang disekat kaca, kalau yang aku tempati ini yang satu ruangan dengan kasir dan ber AC, ada lagi ruangan sebelah yang sebenernya sama aja, tapi ada pintu kaca nya. Kemudian kalau yang mau merokok, atau pengen menikmati udara luar bisa pilih area balkon, disini kalian bisa ngopi sambil melihat aktivitas pedagang di bawah dan lalu lintas jalan raya.



Saat kubuka buka buku menunya, kulihat lumayan banyak jenis makanan dan minuman yang bisa dipilih, namun karena niatnya aku cuma mau ngopi jadi cuma pesan satu kopi saja, sedangkan anak anak pesan minuman dan cemilan, jadi kali ini kita enggak pesan menu berat yang ada nasi nya, padahal banyak sih menu menu yang menarik.



Biasanya kalau di kedai kopi aku pasti pesen minumnya Americano/Long Black, atau Manual Brew V60 tanpa gula atau kopi tubruk, tapi kali ini aku tergoda untuk pesen yang lain, yaitu irish coffee. Sudah lama aku enggak seruput sajian kopi ini. FYI aslinya sih irish kopi itu ada campuran wiski dan dikasih topping krim kocok, tapi tentunya yang di sini aku jamin enggak sih, heuheuheu, dan benar saja pas datang ya jadinya kayak kopi susu biasa, cuma ada aroma khas nya. 

Sebagai pendamping kopi, kita pesen mac and cheese dan cemilan platter aja yang isinya ada beberapa macam seperti kentang, bawang, sosis dan nugget biar si kecil juga bisa makan. Belum terasa lapar sih, jadi enggak pesen menu nasi nasi-an.


***

Lokasi Decora Cafe Purwokerto

3 comments:

  1. Sekilas malah kayak tempat furniture, mas.
    lokasinya di antara ruko-ruko, memang sih salah satu permasalahan di tempat seperti ini adalah area parkirnya

    ReplyDelete
  2. Bagus tempatnya, cocok buat nongkrong.

    ReplyDelete
  3. Tempatnya kece bang. Irish kopi ?. Saya belum pernah minum jenis kopi dgn campuran wiski ini.

    ReplyDelete

Silakan Meninggalkan Jejak di Kolom Komentar